4 Manfaat dari Meminum Kopi tanpa Ampas

Manfaat dari Meminum Kopi tanpa Ampas

Minum kopi memang bisa memberi banyak manfaat bagi tubuh. Apalagi jika Anda mengonsumsi kopi tanpa ampas. Meskipun memang kopi tubruk terasa lebih nikmati bagi sebagian orang, tapi faktanya kopi yang disajikan tanpa ampas lebih bagus untuk kesehatan. Berikut adalah beberapa manfaat yang bisa dirasakan oleh tubuh Anda jika terbiasa mengonsumsi kopi yang tidak berampas.

Konsumsi kopi hitam tanpa ampas ternyata bisa membantu menurunkan risiko penyakit diabetes tipe 2. Seorang peneliti di Universitas Umea menyebutkan bahwa kopi yang tidak berampas bisa menurunkan risiko diabetes tipe 2 ini sampai 60%. Tentu saja manfaat ini bisa didapatkan jika Anda mengonsumsi kopi tersebut tanpa campuran bahan pemanis apapun.

  • Meningkatkan Mood

Kopi yang disajikan tanpa ampas juga bisa membantu meningkatkan mood. Tidak heran jika banyak orang memilih minum kopi sebelum beraktivitas. Rasa dan aroma kopi memang bisa membantu pikiran jadi lebih tenang. Mood juga bisa jadi lebih baik karena mengonsumsi kopi yang nikmati. Apalagi jika disajikan tanpa ampas, jadi Anda bisa menyesap kopi tanpa perlu terganggu adanya ampas.

  • Menurunkan Berat Badan

Bagi Anda yang sedang diet atau berusaha menurunkan berat badan, konsumsi kopi sebaiknya dilakukan secara rutin. Kafein bisa membantu menurunkan nafsu makan dan mempercepat metabolisme tubuh. Meskipun memang konsumsi kafein tetap harus diimbangi dengan aktivitas olahraga dan tentu saja pola makan yang lebih terkontrol.

Kopi tanpa ampas bisa jadi pilihan tepat karena jenis kopi ini lebih mudah diterima atau lebih mudah untuk dikonsumsi. Jadi jika Anda sedang diet dan ingin minum kopi untuk membantu mengontrol nafsu makan maka pilih saja jenis kopi ini. Apalagi kopi yang tidak berampas juga bisa menurunkan risiko diabetes tipe 2 jadi relatif lebih aman.

  • Mencegah Penyakit Otak

Perlu diketahui juga bahwa konsumsi kopi yang tidak berampas juga bisa membantu mencegah penyakit otak. Seiring berjalannya waktu dan meningkatnya usia, ada banyak gangguan fungsi otak yang bisa muncul. Fungsi otak juga pasti akan mengalami penurunan dan hal ini bisa dicegah dengan gaya hidup yang lebih terarah.

Selain berolahraga dan mengonsumsi makanan sehat, ternyata sangat disarankan juga untuk minum kopi. Sebenarnya tidak masalah jika ingin mengonsumsi kopi dengan ampas atau tanpa ampas. Keduanya sama-sama bisa membantu menurunkan risiko kerusakan fungsi otak. Namun jika Anda tidak terbiasa minum kopi maka lebih disarankan untuk menyaring dulu ampasnya.

Cara konsumsi kopi memang sangat bervariasi dan bisa disesuaikan selera masing-masing. Tapi tidak ada salahnya untuk mencoba minum kopi tanpa ampas. Rasanya lebih mudah diterima dan ada beragam manfaat yang bisa dirasakan oleh tubuh. Pastikan tidak berlebihan sehingga efek buruk dari konsumsi kopi bisa diminimalkan dan tidak mengganggu kondisi kesehatan Anda.